10/22/2011

perspective drawing


GAMBAR PERSPEKTIF

( Bambang Sapto Cahyono,S.Pd )


Gambar perspektif adalah gambar yang dibuat berdasarkan kaidah kaidah obyektif suatu gambar,kesan perspektif (tiga dimensi ) adalah karena keterbatasan perspeksi pandangan mata menangkap obyek benda secara utuh.

Fungsi dari perspektif  atau sudut pandang adalah untuk menggambar obyek berupa :
       1) benda
       2) ruangan ( interior )
       3) luar ruang ( Eksterior )
         Yang ukurannya lebih besar dari manusia
         membantu dalam membuat gambar menjadi lebih nyata.
         membuat gambar memiliki kedalaman ruang.
         gambar menjadi lebih bervariasi melalui beragam arah pandang mata.

Dua hal yang harus dijdikan patokan dalam menggambar perspektif
      1) Garis cakrawala
          Adalah merupakan garis batas mata memandang
      2) titik lenyap / titik hilang
          Merupakan titik terjauh dari jangkauan mata

Secara teknis,perspektif terdiri dari :
       1) ,perspektif satu titik hilang
            Pada perspektif satu titik hilang,pada garis cakrawala terdapat satu titik hilang
      2) .perspektif dua titik hilang
            Pada perspektif dua titik hilang,pada garis cakrawala terdapat dua titik hilang
        3) .perspektif tiga titik hilang
             Pada dasarnya sama dengan tahapan dalam menggambar perspektif dengan satu atau dua titik hilang,dua titik hilang terdapat pada garis cakrawala,sedangkan satu titik hilang bisa kita letakkan dibawah atau diatas garis cakrawala

Sudut pandang dalam menggambar perspektif
      1) sudut pandang mata burung
             Pada sudut pandang mata burung,mata kita seolah olah berada diatas dan melihat  obyek berada dibawah
                  - garis cakrawala berada diatas bidang gambar
      2) sudut pandang mata burung
             Pada sudut pandang mata kucing mata kita seolah olah berada dibawah dan melihat  obyek berada diatas kita sehingga penampakan bagian atas akan lebih dominan
-          garis cakrawala berada dibawah bidang gambar
      3) sudut pandang normal
            Pada sudut pandang mata normal  kita seolah olah berdiri  normal  melihat  obyek lurus kedepan
-          garis cakrawala berada tepat berada ditngah tengah bidang gambar

perspektif satu titik lenyap